Cara Menghubungkan Tegangan Ke Kit Power Watt Besar

Menghubungkan tegangan pada power amplifier watt besar sebenarnya sama saja dengan ampli lainnya. Karena power supply yang digunakan juga menggunakan Trafo CT + dioda bridge atau 4 buah dioda + Elco paralel, sehingga nantinya akan menghasilkan tegangan simetris yaitu plus, min dan nol. Hal ini tentu berbeda dengan Ampli yang hanya menggunakan IC seperti TDA2005, 2030 dan sebagainya. Oleh sebab itu sebelum berlanjut mengenai cara penyambungan kabelnya silahkan lihat dulu Tips membuat Power supply high power amplifier.

Karena power yang akan di catu daya termasuk memiliki watt tinggi maka Trafo juga harus memiliki Ampere yang tinggi, minimal disini adalah 10 A atau 15A Murni. Dengan Tegangan minimal 32 Volt. Sebagai contoh disini kita coba menghubungkan tegangan pada kit power blazer 500 Watt mono. Perhatikan gambar dibawah ini.
Cara Menghubungkan Tegangan Ke Kit Power Watt Besar
Pada gambar tersebut dapat kita lihat penampakan dari power amplifier blazer 500 Watt dengan menggunakan TR final Sanken 2 SA1494 dan 2 SC3858. Sebelum menghubungkan tegangan, langkah awal adalah membuat power supplynya terlebih dahulu. Untuk caranya silahkan lihat pada link diatas. Setelah power supply sudah jadi tinggal kita sambungkan saja, caranya adalah dengan menghubungkan kutub positif, negatif dan ground pada lubang yang sudah ada pada kit power. Lihat gambar diatas, yang diberi tanda merah adalah untuk penyambungan  + dan -, selanjutnya yang diberi kotak hitam adalah untuk ground atau 0, Sampai disini proses penyambungan tegangan sudah selesai, sekarang tinggal menghubungkan pin out ke speaker dan input ke out tone control. Karena powernya mono berarti cuma ada dua kabel untuk input dan dua kabel juga untuk out speaker.
Hal yang perlu diperhatikan dalam penyambungan
  1. Gunakan kabel tunggal berserabut yang bagus untuk memberi tegangan pada power.
  2. Penyambungan - dan + jangan sampai terbalik, karena hal ini bisa berakibat fatal.
  3. Penyambungan speaker sebaiknya juga jangan terbalik.
  4. Dalam Pemasangan headsink atau pendingin TR final gunakan lapisan isolator agar tidak terjadi konslet pada kaki Kolektor Sanken.
  5. Gunakan solder dan timah yang bagus agar hasil dan kekuatannya terjamin.
Biasanya power watt besar ini digunakan untuk acara khusus, seperti selamatan, syukuran, dan sebagainya. Sedangkan untuk sound system biasanya memakai watt yang lebih besar, seperti 1000 sampai 5000 watt. Namun sebenarnya bisa juga dengan memodifikasi power 500 Watt ini dengan Mengganti beberapa komponen dan juga Menambahkan TR Final sehingga suara yang dihasilkan labih keras dan mantap. Semoga sedikit artikel ini bisa membantu pencarian anda. Baca selengkapnya pada Cara mudah merakit power amplifier.

Berlangganan update terbaru secara gratis:

18 Komentar Untuk "Cara Menghubungkan Tegangan Ke Kit Power Watt Besar"

  1. Makasih gan. semoga ilmunya jd tambah bermanfaat.
    Saya juga mau tanya, apa pengaruh tegangan terhadap power amplifier? apa jadi tambah mantap suaranya atau lebih besar wattnya? misalnya saya ingin menaikkan tegangan dari standar 24V CT ke 32V CT. Terus, hubungan ampere terhadap kualitas suara ada ga?
    Maaf banyak tanya nih hehehe masih pemula dan penasaran

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya dilihat dulu struktur rangkaiannya mas, gampangnya lihat pada TR Finalnya, pake jenis apa... Kalau untuk TIP 41/42 atau 31/32 tegangan maksimum ya sekitar 24 kalau dikasi lebih akan panas sekali begitu juga dengan arusnya, Maka biasanya tegangan dan arus yang diberikan tidak sampai batas maksimum TR tersebut. coba lihat di datasheet TR yang dipakai, berapa tegangan maksimum yang boleh diberikan,,

      Delete
  2. Cara merakit modul usb dengan power 200 watt gmn,yang nantinya akan saya pasang di mobil.tentunya akan menggunakan aki.mohon pencegahannya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pake converter gan jadikan CT, atau pakai power non tegangan simetris

      Delete
  3. Maaf gan mau nanya saya pake power blazer 1150 watt di dorong pake trafo switching 10amper tapi suaranya kecil banget gan tolong di bantu ya gan maklum masih belajar he he....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah kalau pake PSU SMPS saya kurang memahami gan, mohon maaf. Tapi coba cek tegangan Outnya. Normal atau tidak, cek juga input powernya jika disentuh bunyi keras atau tidak?

      Delete
  4. Pak mohon minta pencerahannya,,
    Saya merakit power blazer 575watt tr thosiba mono,,
    Trafo toroid 10A,
    saya pake 65v CT 65v (tapi di power blazer trtulis 70v ct 70v)
    Power supply,dioda bridge30A,elko 10,000uf/80v x4
    Speaker cuman nyoba yg 8inc 100watt,,
    HasiL jauh dari kata memuaskan,
    Bass kalah sama power 80watt,
    Dengung,hummm,nois,,semuanya ada :)
    cuman dapat suara keras di telinga ajh,,
    TR final ga kuat di sentuhh(panas bngt) padahal volume baru dikit dan baru sebentar,,
    Pas saya coba pake PA 150watt malahan mantap,,bass kaya di mobil(DUMmmmmmm!) Tr pinal anget dikit,,apa ya gan masalahnya!,,

    ReplyDelete
  5. ketinggian itu tegangannya gan, coba pakai yang 32/42 VDC. Kalau suara kurang bass, bisa jadi tone controlnya kurang bagus, coba pakai parametric atau mixer sekalian.

    ReplyDelete
  6. Mas putz saya newbie mau rakit speaker pengeras suara dgn mic untuk pakai diforum pengajian. Nah untuk itu semua saya minta bantuan nya mas putz.. Speaker brpa watt dan kit jenis apa saja yg perlu saya sediakan? Mohon dibantu mas :). Saya nanang jakarta

    ReplyDelete
  7. Sebelumnya ini untuk speaker corong atau speaker fullring. trus untuk berapa speaker.
    Tapi umumnya pakai 150 - 500 watt

    ReplyDelete
  8. Maaf Bozz,,, Saya pemula, mau tanya nihh, mana (+) & (-) input signal seperti foto kit power yang di atas..???

    ReplyDelete
  9. Gampang saja, sesuaikan sama elco yang terpasang. dipinggir ada + dan - ditengah ada ground (0)

    ReplyDelete
  10. Gan ada tutorial merakit power supplay utk ampli yg pakai CT gk ?

    ReplyDelete
  11. Mas saya pemula ingin membuat speaker aktif kira kira kit power
    Merek apa yang bagus dan cara instalasinya yang mudah..
    Mohon bimbingannya

    ReplyDelete
  12. Sebaiknya mas cari kit power speaker aktif yang menggunakan IC yang umumnya tidak menggunakan tegangan simetris

    ReplyDelete
  13. Mas, kalau boleh saya numpang tanya. Saya rencananya mau merakit speaker aktif untuk rumahan (sistem kredit alias beli komponennya setengah setengah, hehee). Tapi saya belum punya gambaran tentang rangkaian seperti apa yang cocok (sampai jadi/siap pakai).
    Untuk saat ini saya baru punya 2 buah Daun speaker subwoffer merk pioneer tipe TS-W311D4. Mohon saran dan bimbingannya, "trafo murni berapa Ampere yang cocok untuk speaker tersebut.?" Dan kalau seandainya saya mau kombinasikan antara subwoffer dengan dengan speaker fullrange dalam satu model/box, apakah cukup dengan menggunakan satu buah travo.? Tolong dibalas mas, trima kasih..!!

    ReplyDelete
  14. mas saya mau tanya.... saya punya rakitan blazer 500 watt
    tapi keluaran 70+ dan 70- tapi buat ct O di taruk di mana mas saya masi bingun saya pakek trapo 5 Amper Murni merk BelT

    ReplyDelete
  15. di GND mas. di 0 in atau speaker juga boleh sama saja satu jalur.

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlihat setelah admin menyetujuinya dan Mohon maaf link aktif dan kata berbau syara' tidak akan dipublikasikan. Terimakasih atas kerjasamanya.