Memasang 1 LNB Untuk 2,3,4 Receiver Parabola

Pada umumnya 1 LNB (Low Noise Block) Dipasang pada antena parabola menggunakan 1 buah receiver, lalu timbul sebuah pertanyaan Dapatkah 1 parabola untuk dipasang 2 atau 4 buah receiver? 

Jawabannya adalah ya tentu saja bisa. Mengenai hal ini ada beberapa cara, yang paling mudah adalah dengan memparalelnya saja artinya kabel antena disambung dan dihubungkan ke receiver lainnya. Hanya saja untuk cara ini banyak kelemahannya. Diantaranya adalah saat digunakan tidak bisa menonton pada satelit yang berbeda pada masing-masing receiver, tidak bisa untuk nonton berbeda polaritas. Selain itu signal yang diterima akan turun. Jadi dengan model tersebut Receiver hanya bisa digunakan untuk nonton satu satelit dan satu polaritas saja.


Lalu bagaimana Solusinya?
Caranya adalah dengan menggunakan LNB Dual out atau 4 out, sehingga pada sebuah LNB ada 2/ 4 out yang bisa kita hubungkan ke masing-masing receiver digital parabola. Dengan demikian kita bisa nonton channel yang berbeda polaritas, maupun satelit dengan sebuah antena parabola.

Mengenai caranya sama saja dengan memasang parabola biasa. Jika belum pernah memasang lihat pada postingan sebelumnya mengenai cara memasang parabola atau bisa lihat cara lock satelit palapa dan telkom dengan twin LNB.

Selain cara tersebut kita juga bisa menggunakan multi switch LNB yang biasa digunakan untuk TV kabel. Namun cara pemasangannya saya belum memili pengalaman tentang hal ini. Jadi mohon maaf atas kekurangannya. Semoga bermanfaat.

Berlangganan update terbaru secara gratis:

8 Komentar Untuk "Memasang 1 LNB Untuk 2,3,4 Receiver Parabola"

  1. Mksih bngt ya mz putz info2nya,bkin pembaca spt sy yg lum mengerti apa2 jd mengerti.
    Mga pahala dan rezeki berlimpah wat mz putz.
    Aamiiin...

    ReplyDelete
  2. Wah terimakasih banyak Mas Wahyu

    ReplyDelete
  3. Mas klo saya mau pasang 3 buah parabola masing2 3 lnb mau d gbung untk 3 reciver.. alat2 apa aj yng harus tersedia ? Mhon bantuannya mas

    ReplyDelete
  4. Maksudnya digabung seperti apa? kan masing2 sudah 3 LNB, dan receiver sudah 3. Jadi seperti apa inginnya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mksudny ke 3 parbola tersebut msing2 beda satelit mas dan bsa di pakai oleh lbih dri 1 reciver.. 1 reviver jdi bsa untuk 9 satelit.. untuk lnb jnis tunggal c band kesemuanya...

      Delete
  5. Belikan saja multi switch untuk memparalelnya.

    ReplyDelete
  6. Spek yg saya ingin pasang :
    - 1 parabola 7 feet jaring atau 8 feet plat.
    - 4 LNB atau bisa nangkap 4 satelit.
    Pertanyaan :
    1. Berapa paling banyak receiver yg bisa terpasang, kontrakan saya ada 8 unit utk 8 TV.
    2. Apa bisa masing2 receiver atau TV per unit bisa menonton berlainan satelit, misal : TV unit 1 sdg nonton satelit palapa seperti siaran lokal, TV unit 2 nonton satelit asiasat seperti siaran arab Al-Jazeera?
    3. Apa bisa masing2 unit dipakai merek receiver yg berbeda2? Dikarenakan rencananya saya hanya menyediakan parabola saja, receiver ditanggung penyewa masing unit..

    ReplyDelete
  7. 1. jawabannya terserah agan, tapi umumnya paling banyak 8
    2. Bisa saja tapi klo dalam satu satelit hanya bisa satu polaritas saja, jadi klo TV 1 pol H yang lain tidak bisa nonton di pol V. begitu juga sebaliknya.
    3. bisa dan tidak masalah

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlihat setelah admin menyetujuinya dan Mohon maaf link aktif dan kata berbau syara' tidak akan dipublikasikan. Terimakasih atas kerjasamanya.